Selasa, 12 Juli 2016

LAPORAN KEPENGAWASAN

Pengawas sekolah dalam melaksanakan tugasnya ada 4 macam tugas utama yaitu: 1)menyusun program kepengawasan, 2)melaksanakan program kepengawasan, 3)menilai hasil program kepengawasan, dan 4)melatih dan membimbing guru dan kepala sekolah di Kelompok Kerja Guru (KKG) dan Kelompok Kerja Kepala Sekolah (KKKS). Tugas dan tanggungjawab  Pengawas  Sekolah Madya diantara 4 bagian tugas utama  sebagai berikut: 1) Penyusunan program kepengawasan ada 6 macam yakni: program tahunan, program pembinaan guru dan kepala sekolah, program pemantauan 8 SNP, program penilaian kinerja guru dan kepala sekolah, program semester, dan RPA/RPM. 2) Pelaksanaan program kepengawasan ada 4 macam yakni: laporan pelaksanaan program pembinaan guru dan kepala sekolah, laporan pelaksanaan program pemantauan 8 SNP, laporan pelaksanaan program penilaian kinerja guru dan kepala sekolah, dan laporan pelaksanaan program tahunan. 3) Evaluasi kepengawasan ada 4 macam yakni: laporan evaluasi hasil pelaksanaan program pembinaan guru dan kepala sekolah, laporan hasil evaluasi pelaksanaan program pemantauan 8 SNP, laporan hasil evaluasi pelaksanaan program penilaian kinerja guru dan kepala sekolah, dan laporan evaluasi hasil pelaksanaan program pengawasan. 4) Melatih dan membimbing guru dan kepala sekolah di KKG dan KKKS ada tiga macam yakni: program pelatihan dan pembimbingan guru dan kepala sekolah di KKG dan KKKS, laporan pelaksanaan membimbing dan melatih profesional guru dan kepala sekolah di KKG dan KKKS, dan laporan pelaksanaan program membimbing dan melatih kepala sekolah dalam menyusun program sekolah rencana kerja kepengawasan sekolah, dan SIM ( Sistem Imformasi Manajerial).

Tugas Utama Pengawas Sekolah Madya Dapat Didownload Dibawah Ini :
PROGRAM TAHUNAN
PROGRAM PEMBINAAN GURU & KEPSEK
PROGRAM PEMANTAUAN 8 SNP
PROGRAM PENILAIAN KINERJA GURU
PROGRAM SEMESTER
RENCANA KEPENGAWASAN
MELAKSANAKAN BIMBINGAN GURU & KEPSEK
MEMANTAU PELAKSANAAN 8 SNP
MELAKSANAKAN KINERJA GURU -KEPSEK
LAPORAN TAHUNAN